Membuat Tools Word Counter di Blogger

Hallo semua, pada halaman ini saya akan membagikan cara membuat tool word counter. Sebagai seorang penulis blog kita diwajibkan untuk membuat tulisan yang menarik dan berkualitas. Dan salah satu yang menjadi patokan tersebut ialah jumlah kata yang ditulis.
Peru kamu ketahui ada 2 persepsi mengenai jumlah kata yang digunakan ketika menulis sebuah artikel. Ada yang menyarankan tulislah artikel selengkap-lengkap nya dan ada yang menyarankan menulis artikel yang padat dan jelas.
Dikarenakan ada 2 pendapat tersebut, maka kita ambil saja titik tengahnya, yaitu membuat artikel dengan jumlah kata 300-500 kata. Jumlah segitu relatif pas. Artinya tidak terlalu banyak dan tidak terlalu sedikit. Sehingga pengunjung tidak akan bosan ketika membaca.
Bagaimana cara menghitung jumlah kata pada postingan?
Umumnya para blogger mencari tool penghitung kata atau word counter di internet, walaupun sudah tersedia banyak di internet, tidak ada salah jika kita membuatnya sendiri agar bisa lebih mudah menghitung jumlah kata ketika membuat postingan dan juga bisa dipasang sebagai fitur navigasi agar para pengunjung semakin tertarik.
Klik button demo untuk melihat tampilan detailnya. Jika kamu tertarik membuatnya, silahkan ikuti langkah demi langkahnya dibawah ini:
Cara Membuat Tool Word Counter di Blogger
Buka dashboard blogger > halaman > buat halaman baru lalu salin semua kode script dibawah ini dan pastekan dalam tampilan HTML.
<div id="word-counter">
<div class="frame">
<textarea id="text" spellcheck="false"></textarea>
</div>
<div class="button-group">
<table>
<tbody>
<tr>
<td>Jumlah Kata :</td><td id="wordCount">0</td>
</tr>
<tr>
<td>Jumlah Karakter :</td><td id="totalChars">0</td>
</tr>
<tr>
<td>Jumlah Karakter (tanpa spasi) :</td><td id="charCountNoSpace">0</td>
</tr>
</tbody>
</table>
</div>
</div>
<script src="https://cdnjs.cloudflare.com/ajax/libs/jquery/3.5.1/jquery.min.js"></script>
<script>
counter = function() {
var value = $('#text').val();
if (value.length == 0) {
$('#wordCount').html(0);
$('#totalChars').html(0);
$('#charCountNoSpace').html(0);
return;
}
var regex = /\s+/gi;
var wordCount = value.trim().replace(regex, ' ').split(' ').length;
var totalChars = value.length;
var charCountNoSpace = value.replace(regex, '').length;
$('#wordCount').html(wordCount);
$('#totalChars').html(totalChars);
$('#charCountNoSpace').html(charCountNoSpace);
};
$(document).ready(function() {
$('#count').click(counter);
$('#text').change(counter);
$('#text').keydown(counter);
$('#text').keypress(counter);
$('#text').keyup(counter);
$('#text').blur(counter);
$('#text').focus(counter);
});
</script>
Jika sudah beri judul Word Counter atau Penghitung Kata atau apapun sesuka kalian lalu PUBLIKASIKAN.
Cukup mudah bukan? Tak hanya memberikan manfaat kepada pengunjung, dengan memasang tools ini di blog tentunya akan membantu kamu dalam mengetahui jumlah kata pada artikel yang akan kamu publikasikan.
Mungkin sekian pembahasan kali ini, jika ada yang ingin ditanyakan jangan ragu untuk menuliskannya pada kolom komentar. Dan baca juga artikel lainnya untuk mendapatkan informasi dan tips seputar blogging.
Post a Comment