Strategi Yang Harus Anda Lakukan Untuk Promosi di Instagram

Strategi Yang Harus Anda Lakukan Untuk Promosi di Instagram

Melakukan promosi melalui instagram dinilai cukup efektif, Terlebih lagi kini instagram telah menjadi salah satu platform media sosial yang populer. Hal ini dimanfaatkan untuk memasarkan (promosi) sebuah produk atau layanan.

Maka dari itu, penting bagi Anda untuk menerapkan strategi promosi yang benar untuk Toko online Anda. Berikut ini saya akan memberikan beberapa strategi yang bisa Anda ikuti untuk mulai melakukan promosi lewat instagram agar meraih lebih banyak keuntungan.

Strategi Yang Harus Anda Lakukan Untuk Promosi di Instagram

Sebelum membahasnya lebih lanjut. Perlu Anda tahu, terdapat dua metode dalam melakukan instagram marketing, yaitu dengan cara Organik (mengunggah feed,stories dan reels) dan dengan cara berbayar (menjalankan ads atau bekerjasama influencer).

Kedua cara tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu menghubungkan bisnis Anda dengan konsumen, hingga meraih penjualan. Berikut adalah strategi promosi instagram yang bisa Anda terapkan pada bisnis Anda:

1. Beralih ke akun Business

Dengan membuat atau mengubah ke akun bisnis akan sangat menguntungkan bagi Anda. biasanya instagram business akan menampilkan fitur tambahan, sebagai berikut :

  • Lebih banyak pilihan tindakan (call-to-action) berupa kontak yaitu nomor telepon atau alamat email yang dapat diklik langsung oleh pengguna instagram lainnya.
  • Anda juga dapat melihat performa konten yang dibuat melalui fitur "Insight".
  • Serta opsi untuk mempromosikan postingan Anda sebagai iklan.

2. Posting konten yang berkualitas

Setelah beralih ke akun Business, Memposting konten yang berkualitas adalah kunci untuk menarik perhatian pengguna instagram dan meningkatkan keberhasilan promosi bisnis Anda.

Selain itu, perlu konsistensi pada setiap konten yang Anda buat baik dari segi desain grafis, gaya komunikasi yang menarik, sampai jadwal posting yang teratur agar pengikut tahu kapan bisa mengharapkan konten baru Anda.

3. Tambahkan Hastag pada konten yang Anda Unggah

Tak kalah penting, penggunaan hastag adalah cara yang tepat agar produk Anda bisa kenal oleh para pengguna instagram. Dalam upaya meningkatkan promosi di instagram, penting untuk memilih hastag yang berpengaruh dalam industri Anda.

Misalnya bisnis Anda bergerak dibidang industri pariwisata, Anda dapat menambahkan hastag seperti #pariwisataindonesia #buspariwisata dan lainnya.

Terakhir, Pastikan tidak menggunakan terlalu banyak hastag dalam satu postingan, karena ini dapat terlihat menganggu.

4. Mengadakan Giveaway

Dengan mengadakan giveaway cukup efektif untuk mengenal dan mencoba secara gratis sebuah produk. Pelanggan yang merasa puas, tidak akan ragu untuk melakukan repeat order, bahkan mempromosikan produk Anda tanpa diminta.

5. Gunakan Fitur Ads

Mempromosikan produk dengan fitur Ads memang perlu mengeluarkan biaya. Namun, langkah ini layak Anda coba mengingat hasilnya juga akan lebih maksimal. Fitur instagram Ads adalah langkah penting untuk mengembangkan bisnis Anda. Agar menjangkau target pasar yang lebih luas.

Penutup

Demikian penjelasan mengenai strategi instagram marketing yang perlu anda praktikkan langsung pada bisnis anda agar dapat menunjang kelancaran dan meningkatkan penjualan. Baca artikel lainnya untuk mendapatkan informasi dan tips seputar bisnis. 

Terimakasih telah berkunjung!😄